Halaman

Rabu, 12 Februari 2014

Resep Roti Tawar Goreng Ala Picnic Roll



Resep Roti Tawar Goreng Ala Picnic Roll


Menikmati sore hari sambil berkumpul dengan keluarga tercinta terasa kurang lengkap tanpa adanya camilan. Tapi, daripada anda membeli camilan di luar sana yang belum tentu terjamin sehat, bagaimana kalau anda membuat sendiri camilan lezat yang akan menyempurnakan sore anda dengan keluarga tercinta. Bila biasanya anda hanya membuat camilan seperti pisang goreng atau kue bolu, kali ini ada resep camilan baru yang dapat anda coba. Namanya Roti Tawar Goreng ala Picnic Roll, walaupun dari namanya terkesan rumit namun sebetulnya untuk membuat kudapan ini tidak terlalu sulit. Semua bahannya mudah didapatkan dan cara memasaknya pun simple dan praktis. Berikut ini cara membuat kudapan lezat nan sehat bagi anda dan keluarga:
Bahan
  • 6 lembar roti tawar siap pakai yang sudah dipotong menjadi dua bagian.
  • Minyak goreng secukupnya
  • 6 lembar smoked beef
  • 6 lembar keju lembaran
  • 3 butir telur rebus yang sudah dipotong bulat
  • 50 gram bayam yang sudah di seduh
  • 6 sendiok makan saus tomat
  • ¼ sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 3 butir telurm, dikocok lepas
  • 75 gram panir kasar
Cara Membuat
  • campurkan saus tomat, merica bubuk dan gula pasir lalu aduk hingga rata. Jika sudah, ambil selembar roti tawar dan olesi dengan campuran saus, merica dan gula tadi.
  • Setelah itu, letakkan smoked beef dan olesi dengan bahan olesan tadi. Letakan keju lembaran di atas smoked beef dan olesi dengan bahan olesan tadi. Tumpuk beef dan keju dengan telur, lalu olesi juga dengan olesan yang sama. Terakhir letakkan bayam di atas telur.
  • Lipat roti tawar dan celupkan ke telur sebelum meggulingkannya di tepung panir kasar. Ulangi sebanyak dua kali.
  • Jika semua roti sudah, goreng roti satu persatu dalam minyak yang sudah dipanaskan hingga menguning dan matang.
  • Roti tawar goreng ala picnic roll siap disajikan bersama cabai rawit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar