Halaman

Selasa, 11 Februari 2014

Cara Membuat Salad



Cara Membuat Salad


Salad merupakan salah satu jenis makanan sehat yang banyak direkomendasikan bila kita sedang melakukan diet. Ada begitu banyak pilihan salad. Secara umum, salad dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu salad buah dan salad sayur. Dari kedua jenis salad tersebut pada akhirnya bisa dikembangkan menjadi ratusan jenis salad dengan cara dikombinasikan dengan beberapa bahan yang lain termasuk daging, ayam, kacang-kacangan, dll. Yang perlu diperhatikan dalam mengkonsumsi salada adalah jenis dressingnya. Walaupun termasuk makanan sehat, namun bila menggunakna dressing seperti mayonise pada akhirnya malah membuat salad berubah menjadi makanan tidak sehat. Untuk menghindari hal tersebut, maka sebagai alternatif kita bisa memilih madu sebagai dressing salad yang akan kita konsumsi.

Berikut ini adalah beberapa langkah cara membuat salad:

CARA MEMBUAT SALAD BUAH DENGAN DRESSING MADU

Salad Buah Dengan Dressing Madu
Bahan:
  • Madu 75 ml
  • Sari buah jeruk 50 ml
  • Minyak zaitun 50 ml
  • Air perasan 1 dari 1 buah lemon / jeruk nipis
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt mustard
  • Apel 1 buah, kupas, potong dadu
  • Pisang 1 buah, kupas, iris
  • Avokad 1 buah, kupas, iris
  • Jeruk mandarin 1 kaleng, tiriskan
  • Kismis 50 gr
  • Kacang mede/almond cincang 100 gr
Cara membuat salad buah dressing madu:

* Cara membuat dressing:
Campur madu, sari buah jeruk, minyak zaitun, 1 sdt air perasan lemon/jeruk nipis, garam, dan mustard.Kocok hingga tercapur rata

* Penyelesaian cara membuat salad buah dressing madu :
  1. Campur semua buah, kacang mede / almond dan kismis, bisa menggunakan bowl ataupun media penyajian yang lain. 
  2. Kemudian tuangi dengan dressing, aduk rata. 
  3. Terakhir, taburi dengan kacang mede / almond

** Tips:
  • Lumuri potongan buah apel, pisang, dan avokad dengan perasan air jeruk lemon/ jeruk nipis supaya warna buah tidak berubah menjadi kecoklatan
  • Salad buah sangat enak disajikan dalam keadaan dingin. Oleh karena itu, setelah disiapkan, simpan salad beserta wadah penyajiannya di dalam lemari pendingin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar